Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2016

Serunya Naik K.A Kedung Sepur Ramai-Ramai

                Bismillahirrahmaanirrahim... Sabtu, 16 Januari 2016                 Ini edisi travelling dadakan. Betapa tidak. Sore sebelumnya, seorang teman mengajak kami untuk nyobain kereta api Kedung Sepur. Jamnya? Belum pasti. Saya bilang naiknya siang saja karena paginya saya ada agenda rutin.                 Bakda shalat subuh, suami bilang kalau K.A Kedung Sepur cuma beroperasi jam 6.15 pagi sama jam 4.10 sore. Yaa, betapa sok tahunya saya. Kamipun mengambil keputusan kilat bahwa pagi ini juga kita mau naik kereta dengan pertimbangan bisa melihat pemandangan. Kalau sore, kepentok shalat magrib. Trus pulangnya udah gelap. Setelah ijin dari acara rutin mingguan, saya langsung menghubungi teman saya. Alhamdulillah. Fix.                  Anak-anak dimandikan abinya subuh-subuh. Sedang saya rempong dengan menyiapkan apa-apa yang mau dibawa. Untung anak-anak sudah agak besar. Bukan batita yang harus bawa diapers, termos, mangkuk sendok, waslap, baju ganti, d

Bincang Literasi dan Milad Ke-3 Penarawa bersama Pak Murbandono

Bismillah... Pekan ini saya pulang kampung. Sungguh sebelumnya saya galau karena saya dan suami punya dua agenda yang berbeda di hari Minggu, 24 Januari kemarin. Karena saya sudah homesick dan suami mengijinkan, jadilah saya pulang. Suami ikut pulang sebentar lalu hari minggunya, suami mengikuti seminar wirausaha di masjid Baiturahman Semarang. Sesuai rencana yang sudah kami sepakati di Grup WA Penarawa, kami (para anggota-red) berencana silaturahim sekaligus memperingati milad penarawa yang ke-3 di tempat yang berbeda dari biasanya. Berbeda tempat dan suasana, tentu saja. Milad penarawa yang perdana di Candi Gedongsongo. Yang kedua di rumah Bu Maria Utami. Keduanya ramai dan meriah. Penuh kejutan. Sedang suasana milad penarawa ketiga ini belum bisa saya ramalkan. Setelah say goodbye pada si sulung yang saya titipkan pada embahnya, saya beranjak menyeberang. Saya agak sedih melihat Bu Yanti, Pak Joko, dan mas Arnold termangu di halte pangsar Ambarawa. Saya pikir ada ser

Nyobain Wisata Baru Jogja: Sindu Kusuma Edupark (SKE)

Bismillah...                 Ceritanya nih, saat long holiday desember lalu, saya lagi liburan di rumah ortu di Ambarawa. Kebetulan banget kita diajak jalan-jalan. Jadilah pagi itu tanpa persiapan, kita langsung sepakat: Kita ke Jogja aja. Mengingat Jogja lumayan dekat dengan Ambarawa (kurleb 3 jam perjalanan).                 “Lha trus wisata ke mana?” tanya bapak saya.                 Semua nyengir. Yang penting kita udah siapin baju ganti (siapa tahu nanti jadi ke waterboom atau pantai) hihi. Taunya udah sampai di Magelang, kita masih aja galau nentuin tujuan. Padahal sejak berangkat udah browsing. Belum juga nemu yang pas. Mau ke Malioboro? Udah berkali-kali. Ke Indrayanti, wah capek di jalan. Mau ke museum atau taman pintar? Udah pernah juga.                 “Tadaaa!”   Adik saya mendadak nemu inspirasi dari instagram. Di sana ada yang upload foto wheel raksasa alias bianglala gede (yang kayak di Ancol itu) di destinasi wisata Jogja. Namanya SKE. Singkatan dari